Diberdayakan oleh Blogger.

Gedit + Gmate = Powerfull Gedit


Gedit, bagi kalian yang sering menggunakan Linux untuk OS keseharian mungkin tidak akan asing dengan aplikasi yang satu ini. Kalo di OS tetangga mungkin bisa disamakan dengan Notepad. Tetapi tidak sama, gedit lebih powerfull.
Gedit adalah text editor standar yang disertakan secara default oleh desktop Gnome dan turunannya. Namun berbeda dengan notepad yang merupakan bawaan standar dari Windows, secara default Gedit sudah memiliki kemampuan sytax highlighting yang memberikan kemudahan bagi programmer dalam meng-edit baris program. Sama dengan notepad , gedit ini sangat ringan dan mudah untuk digunkan.


Namun demikian kadang beberapa orang, termasuk saya , bosan dengan tampilan dan skema warna gedit yang begitu - begitu saja, serta fitur fitur yang masih terbatas. Penginnya Gedit yang sangat ringan ini memiliki kemampuan yang lebih serta skema warna yang lebih adem di mata. Dan akhirnya pertanyaan ini terjawab oleh hadirnya GMate, yang bakalan menyulap Gedit menjadi text editor yang powerfull dan ringan layaknya textmate pada MacOS. Pada paket GMate ini sudah terinclude berbagai macam plugin untuk Gedit , diantaranya :

  • Smart higlighting
  • Class Browser
  • Gemini, Pair complete for quotes and braces
  • Re-Open tabs
  • Smart Indent , dll
Gmate ini juga memperkaya dukungan sytax highlight pada beberapa bahasa pemrograman dan framework, contohnya :
  • Basic YAML
  • Coffeescript
  • ColdFushion
  • HAML
  • Markdown
  • SASS, dll
Dan yang penting menurut saya ada berbagai macam themes atau skema warna yang bisa dipilih untuk digunakan sehingga tampilan kode kalian jadi lebih mudah dibaca.

Instalasi

Untuk instalasi, bagi kamu pengguna ubuntu beserta turunannya, bisa mengikuti langkah sebagai berikut. Ketik command dalam terminal :
  1. sudo apt-add-repository ppa:ubuntu-on-rails/ppa
  2. sudo apt-get update
  3. sudo apt-get install gedit-gmate

Disqus Comments